Postingan

Menampilkan postingan dengan label Pendidikan

Kabasaran, tari perang orang Minahasa

Gambar
Kabasaran adalah tarian perang tradisional orang Minahasa dengan menggunakan senjata tajam berupa pedang dan tombak yang dilakukan oleh sekelompok orang dengan iringan tambur dan gong. Tari Kabasaran seharusnya disebut Kawasaran, karena berasal dari kata “Wasar”, dimana gerakan para penari digambarkan bagaikan pertarungan dua ekor ayam jantan yang sudah dipotong jenggernya (wasar) supaya menjadi lebih berani dan tanpa rasa takut.    Penari tari perang Minahasa "Tombarian Tarian ini bisa dibawakan oleh kaum pria yang disebut Kabasaran dan kaum wanita disebut Tombarian.  Walaupun umumnya tarian ini lebih didominasi oleh kaum pria.  Uniknya tarian ini dinilai baik dan menarik ketika para penari dapat memberikan unsur kejutan kepada penonton dengan gerakan dan pekikannya hingga penonton secara spontan mengucapkan kata-kata terkejut misalnya “arotetei” Dahulu kala, tarian ini adalah tarian persiapan untuk perang dan penghormatan untuk menjemput tamu agung tapi se

Gerhana matahari di langit Tomohon (5)

Gambar
Kapan Gerhana Matahari Total terjadi lagi di Indonesia? Gerhana Matahari Total sudah beberapa kali terjadi di wilayah Indonesia yaitu pada tanggal 24 Oktober 1995, 18 Maret 1988, 22 November 1984, dan 11 Juni 1983. Gerhana Matahari Total akan kembali terjadi di Indonesia pada 20 April 2042 dan 12 September 2053. Tetapi wilayah Indonesia akan dilintasi oleh Gerhana Matahari Cincin dan Total secara bersamaan pada 20 April 2023 dan 25 November 2049. Benarkah akan buta? <= => end dikutip dari  www.bbc.com baca  1   2   3   4   5 Anda mungkin tertarik baca artikel lain; - Bulan darah di langit Tomohon   - Letusan Soputan terlihat dari Tomohon  (video) - Letusan Soputan malam hari terlihat dari Tomohon (06/02/2016) (video) - Letusan gunung Soputan (05/01/2016) (video) - Gunung Soputan Waspada! -  Waspada gunung Soputan, Badan Geologi keluarkan 8 rekomendasi - Gunung Lokon terbakar (23/11/2016)

AEON retails workers union berkunjung ke SD GMIM 4 Tomohon

Gambar
Walaupun programnya sangat padat AEON retails workers union Jepang dan JAFS datang berkunjung di SD GMIM 4 Tomohon sebagai wujud kepedulian mereka terhadap dunia pendidikan, dan mengajak para murid-murid untuk turut serta dalam kegiatan penghijauan di lereng gunung Mahawu. Kedatangan mereka disambut oleh para guru dan murid-murid dengan meriah. Dalam sambutannya Kepala Sekolah Fientje Mawikere, SPd menyampaikan bahwa SD GMIM 4 adalah bagian dari jemaat GMIM Maranatha Paslaten dan merupakan sekolah tingkat SD terbesar di Kota Tomohon dengan jumlah siswa sekitar 600 lebih. Dan berhubung ujian kenaikan kelas telah selesai dan hari ini (20/6) adalah penerimaan hasil ujian, maka sebagian besar siswa telah libur. Kepala sekolah kemudian menerima bingkisan cenderamata dari rombongan sebelum melanjutkan ke lokasi penghijauan di lereng gunung  Mahawu. Baca juga artikel terkait lainnya; -  AEON Jepang tanam 2,000 bibit pohon di Gunung Mahawu -  PKB Maranatha Paslaten

HARDIKNAS 2014, RAMEH ABIS!

Gambar
Pawai Bocah tanggal 1 Mei 2014 dalam rangka HARDIKAS